loading...

Thursday, January 14, 2016

About

Assalamu'alaikum wr. wb.

Hello??, Saya Rijal penulis dan pendiri Fenomena Harimu. Jika kamu ingin menyadari dan memahami lebih banyak tentang hal yang berada sekelilingmu maka kamu berada ditempat yang tepat. Kamu tahu maka kamu akan sadar, kamu sadar maka kamu akan menemukan banyak hal. Saat kamu menemukan banyak hal, kamu memiliki pandangan yang luas.

Saat kamu memiliki pandangan yang luas, maka hari-hari kamu akan lebih berkualitas. Look!! open minded!! Jadi, sadari dan pahami sekelilingmu untuk hidup yang lebih berkualitas.

FH adalah situs yang memuat tentang kehidupan sehari-hari secara umum yang didukung dengan pembahasan "bagaimana?". Konten FH berdasarkan perpaduan teori, pendapat, hasil perenungan serta kejadian sehari -hari secara umum yang saya temui. Sebagian besar konten FH merupakan buah pemikiran penulis yang dipadukan dengan teori para ahli. Sehingga, hal yang disampaikan oleh FH tidak bersifat mutlak. Oleh karena itu, beritahu kami jika kamu menemukan hal yang menurutmu tidak sesuai. Atau beritahu kami jika memiliki pertanyaan, saran atau kritik. (Mari kita diskusikan, :))

Secara maksimal FH berusaha membantu meningkatkan kualitas hidup, karena saya percaya kita adalah kita karena pengaruh lingkungan setelah kita dilahirkan. Orang disekitar kita turut berperan pembentukan karakter kita. Oleh karena itu, Rijal sangat mempertimbangkan aspek pengaruh dalam hidup.

Misi saya pada Fenomena Harimu adalah "Meningkatkan kualitas hidup sehari-hari manusia terutama di Indonesia untuk menyadari hal disekitarnya". Siapapun dirimu, Rijal percaya bahwa setiap manusia adalah unik dan berpotensi terbaik pada ranahnya masing-masing. Hanya saja, saat ini banyak pengaruh yang membuat kita menginginkan untuk menjadi "ini itu" karena dapat memberikan kekayaan yang lebih. Karena saking banyaknya informasi yang mempengaruhi kita, kita lupa untuk mengejar mimpin kita, lupa mengikuti apa kata hati, dan lupa untuk memulai mewujudkan mimpi.


Rijal lahir di Cirebon pada tahun 1994. Menyukai banyak hal karena prinsip saya sendiri adalah tidak membuang waktu untuk hal yang tidak beralasan. Oleh karenanya, rijal memiliki banyak hobi selama hidupnya seperti:

Ketika SD
Saya sangat hobi bermain bola, setiap pulang dari sekolah dan saat dirumah. Saat itu bisa dibilang puncak kejayaan saya bermain bola (hehe). Dan satu momen terbaik saat bermain bola saat itu adalah bermain bersama sahabat saya. Sahabat saya selalu menginginkan menjadi penjaga gawang, dan saya selalu menjadi penyerang. Kami berdua tidak satu team, kami sering menjadi rival.

Di salah satu permainan, saat itu bola berada didepan gawang sahabat saya dalam keadaan melayang. Kemudian saya berusaha meraih bola tersebut dengan kaki kanan saya dan bersiap menendang dalam posisi "voli". Saat itu juga sahabat saya tepat berada dihadapan saya dan kedua tangannya berusaha meraih bola yang melayang tersebut.

Diwaktu bersamaan, saya dapat meraih bola tersebut dengan kaki kanan saya dan sahabat saya dapat meraih bola tersebut dengan tangannya. Saat itu kami beradu kekuatan, saya berusaha mendorong bola tersebut hingga masuk kedalam gawang dan sahabat saya berusaha menahan bola tersebut. Hingga akhirnya kami terpental kebelakang bersama dan bola terlepas hingga akhirnya menyentuh tanah.

Setelah selesai pertandingan, kami sering bercerita tentang kejadian tersebut. Karena kami menilai kejadian tersebut sangat keren. Tiada hari tanpa bermain bola mungkin itulah kata yang tepat untuk masa itu.

Ketika SMP
Hobi saya mengalami perubahan sejak mengenal PS1 dan komputer. Saya menghabiskan banyak waktu untuk bermain game. namun saat menginjak kelas 3, saya mulai tertarik pada blogging dan psikologi. ketertarikan tersebut berawal dari mulai terbiasanya saya dengan internet.

Ketika SMA
Sangat aktif disalah satu organisasi hingga akhirnya terpilih untuk memimpin organisasi tersebut. Banyaknya permasalahan yang kompleks membuat saya berpikir secara terus menerus. Hal tersebut terjadi saat saya menjadi pengurus organisasi tersebut. Setelah lepas kepengurusan, saya kembali tertarik dengan psikologi karena pengalaman saya memimpin teman-teman saya. Saya sering memberikan pemahaman saya tentang interaksi manusia sehingga saya pernah dikatatakan sebagai psikolog saat itu. Karena ketertarikan saya terhadap psikologi, saya berencana melanjutkan kuliah psikologi. Kendala saat itu adalah saya lulusan IPA.

Saat mengisi waktu luang, hobi saya yang lain adalah membuat karya dari photoshop. Dan entah berawal darimana saat itu penulis juga hobi membuat miniatur rumah. Pernah menghabiskan hampir 2 buku psikotes dan mempelajari hipnotis. Semua hobi tersebut terjadi karena kekosongan waktu penulis yang biasanya disibukan oleh organisasi.

Ketika Menjadi Mahasiswa
Penulis mengikuti beberapa organisasi, membuat game untuk HP, blogging, mempelajari bahasa jepang secara otodidak, desain power point, desain part machine, mempelajari energi bersih solar cell dan tetap mempelajari psikologi.

Saat itu saya masuk disalah satu Universitas dengan jurusan keteknikan. Tidak pernah terencanakan dengan matang sebelumnya bahwa saya akan kuliah di jurusan keteknikan padahal saya menyukai psikologi. Selang beberapa tahun kemudian hingga saat tahun terakhir, penulis mendapatkan ketertarikan terhadap energi bersih khususnya solar cell. Dan dijurusan ini, saya menyadari bahwa ada aspek yang mendukung untuk mencapai mimpi saya. Yaitu lingkungan.

Lingkungan yang baik dan bersih mempengaruhi sifat dan tingkah laku seseorang, sehingga untuk menigkatkan kualitas hidup dibutuhkan pula dukungan lingkungan yang baik. Oleh karena itu, hidup penulis difokuskan pada ranah lingkungan dan sosial.

Apa mimpimu?
Bagaimana kamu meraihnya?
Mengapa kamu menjadi seperti sekarang ini?
Apa yang mempengaruhimu?
Bagaimana mereka mempengaruhimu?
Sadarkah kamu telah terpengaruh?

Fenomena Harimu dibangun berdasarkan pertanyaan-pertanyaan diatas.