loading...

Saturday, November 26, 2016

Menjadi Mahir setelah 10.000 Jam

Waktu bergulir
Detik, menit, jam, satuan kehidupan
Kisah dan warna warni nya berganti
Keringat beserta duka nya, guru masa depan
Kuantitas waktu berikan peran pada harapan dan keahlian
Memulai, mencari, mempraktekan dan gapai harapan

Apa yang bisa kamu dapat dengan 10.000 rupiah?  bisa beli minuman botol? atau cuma bisa beli es cendol?  Mungkin bagi sebagian orang saat ini 10.000 rupiah sudah dipandang kecil, namun bagaimana dengan 10.000 jam? Nah, Fenomena Harimu kali ini akan membahas "10.000 jam" yang dapat membuatmu menjadi seorang ahli.

Fenomena Harimu, menjadi mahir setelah 10.000 jam.

Gagasan 10.000 jam ini dikemukakan oleh seorang jurnalis sekaligus penulis bernama Malcolm Gladwell dalam bukunya yang berjudul “outliers.” Di dalam gagasannya  tersebut dijelaskan bahwa setiap orang dapat menjadi sangat mengagumkan, atau lebih menonjol dibanding orang lain di bidang yang sama dengan berlatih, mempraktekan dan menekuni suatu bidang. Secara singkatnya dapat menjadi ahli di bidang tertentu.

Dengan latihan dan praktek selama 10.000 jam menandakan bahwa kita bersungguh-sungguh dan bekerja keras untuk dapat menguasai sesuatu. Tak peduli kita terlahir, dengan bakat tertentu atau tidak, namun usaha lah yang dapat mengubah kita, dalam artian, dari tidak bisa – menjadi mahir atau ahli.

Penghargaan
Image: Penghargaan [pixabay]


Kisah kemahiran setelah menempuh 10.000 jam


Kisah kesuksesan The Beatles dan Bill Gates membuktikan teori ini. Pada awalnya, The Beatles merupakan band rock di perguruan tinggi yang dapat dibilang performanya dan prestasinya kurang baik. Bahkan tidak ada orang yang mengenal nama band-nya. Namun The Beatles memulai untuk menunjukan penampilannya di Jerman. Semakin banyak jam tayang mereka membuat The Beatles terlatih dan ahli. Bahkan sekarang namanmya terkenal sebagai band internasional band dijuluki band sepanjang masa.

Begitupun dengan Bill Gates. Bill Gates bersama dengan rekannya Allen, dua orang yang sukses dibidang pemograman. Mereka sebelumnya mencuri – curi waktu untuk dapat berlatih komputer dan pemograman hingga akhirnya, mereka dapat menjadi ahli dan kemudian membuat perusahaan microsoft inc, atas jasa nya kita sekarang dapat menggunakan komputer di kehidupan kita sehari – hari.

The Beatles maupun Bill Gates menghabiskan waktu nya sebanyak 10.000 jam untuk dapat menguasa bidang tertentu yang pada akhirnya dapat membawa mereka menuju gerbang kesuksesan.

Kesuksesan lainnya:
Nama Tahun lahir Awal umur
Achmad Zaki 1986 11 tahun
Rio Haryanto 1993 6 tahun
Taufik Hidayat 1981 7 tahun
Isyana Sarasvati 1993 7 tahun
*sumber: biografiku.com

"Awal umur" adalah awal umur mereka saat pertamakalinya dikenalkan dengan bidang yang mereka geluti hingga saat ini. Seperti Achmad Zaki sebagai pendiri bukalapak yang telah dikenali pemograman oleh pamannya pada usia 11 tahun.

Jadi, Apakah kamu ingin mengikuti jejak orang – orang sukses? apakah cita – citamu? Atau bidang apa yang ingin kamu kuasai? TEKUNI BIDANG TERSEBUT! berlatihlah dan fokus. Tidak ada yang tidak bisa di raih. Kalau pepatah bilang “tak akan lari gunung di kejar, ilmu dicari melalui belajar” tentunya belajar pada konteks ini adalah belajar dengan berlatih, berlatih secara terus menerus, berlatih lah sebanyak 10.000 jam.

Kalkulasi sederhana


"Ketika Mendengar kata 10.000 jam, terasa banyak sekali, 1 hari saja 24 jam, ini 10.000 jam loh? Bisa tidak ya saya berlatih sebanyak itu?"

Mari kita sederhanakan pemikiran kita tentang 10.000 jam. 10.000 jam itu kita bisa bagi bagi atau kita cicil kok.

Contoh nya: Misalnya kamu ingin mahir berbahasa Inggris, siapkan waktu empat jam dalam sehari untuk berlatih bahasa Inggris, entah itu mendengarkan lagu, membaca teks bahasa Inggris, dan mempraktekan bicara. Tapi tetap harus terus menerus dan konsisten dilakukan setiap hari ("bisa ala biasa.")

Dengan 4 jam sehari maka kamu menghabiskan waktu 32 jam dalam satu minggu.
10.000 jam dibagi 32 jam = 312,5 minggu.
1 bulan = 4 minggu, 312,5 minggu / 4 minggu = 78 bulan.
1 tahun 12 bulan jadi teman FH membutuhkan waktu 6,5 tahun untuk menjadi mahir di bidang bahasa inggris. Jadi, biarkan dirimu untuk memulai :)

Bagaimana kalau kita sudah berlatih tapi tetap tidak jadi mahir dalam bidang tersebut? don’t worry guys,  coba flash back apakah belajar teman FH sudah memenuhi teori 10.000 jam? (keep forward, and face it like a master)

"Gambaran yang muncul dari berbagai penelitian ini adalah perlunya latihan selama 10.000 jam untuk memeroleh keahlian yang dibutuhkan demi menjadi seorang ahli kelas dunia—dalam hal apa pun."
- Daniel Levitin -

Kesimpulannya adalah teori 10.000 jam ini menjelaskan bahwa diri kita membutuhkan waktu 10.000 jam untuk berlatih agar dapat menguasai sesuatu dan mahir dalam bidang tersebut. Kita perlu beberapa sikap seperti fokus, konsisten, dan kerja keras secara terus menerus.

Teori ini memberikan pemahaman kepada kita bahwa sebetulnya manusia dapat membentuk (ingin ahli dibidang apakah kita) dengan menjalankan sikap-sikap yang telah disebutkan tadi selama 10.000 jam. So, reach your goals guys! Good luck for you all ;)

Referensi

Admin. 2015. Praktek dan Berlatih 10.000 Jam, Teori Malcolm Gladwell menggapai Sukses. Ikhtisar. Diakses: 20 November 2016
Deckers, Erik. 2012. What Malcolm Gladwell Really Said About The 10.000 Hour Rule. Problogservice. Diakses: 20 November 2016
Gladwell, Malcolm. 2015. Outliers. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.
Negara, Chandra Putra. 2016. Kekuatan Fokus!! hukum 10000 Jam. Succesbefore30. Diakses: 20 November 2016


Penulis FH Siti
Penulis konten: Siti
"Belajarlah bersama putaran waktu, setiap detik berlalu, setiap nafas terhela, berisi ilmu baru"